Breaking

Senin, 12 Juni 2017

Lomba Keagamaan Sambut Peringatan Nuzulul Qur'an Desa Arasoe - BUGIS WARTA

Lomba Keagamaan Sambut Peringatan Nuzulul Qur'an Desa Arasoe - BUGIS WARTA



BUGISWARTA.com, Bone -- Memperingati Nuzulul Qur'an yang jatuh pada 17 Ramadhan, Desa Arasoe, Kecamatan Cina menggelar lomba keagamaan yang diikuti oleh anak di setiap dusun Desa Arasoe yang dipusatkan di Mesjid Al-Mubaraq selama tiga hari. Senin 12 Juni 2017.

Lomba keagamaan tersebut terdiri dari lomba adzan, lomba tadarrus, lomba cerdas cermat dan lomba obor api yang akan dilaksanakan pada malam lebaran Idul Fitri nanti. Kegiatan yang diprakarsai oleh Karang Taruna Desa Arasoe ini disaksikan langsung oleh Kepala Desa Arasoe, H. A. Syarifuddin, Sekretaris Desa Arasoe Andi Amal Pasyah, Imam Desa, Tokoh Agama, dan pengurus TK/TPA.

Sekretaris Desa Arasoe, Andi Amal Pasyah mengatakan dalam penyambutan Nuzulul Qur'an Desa Arasoe tiap tahunnya menggelar perlombaan keagamaan untuk menghidupkan keagamaan, selain itu juga sebagai bentuk silaturahmi antar warga. 

"Salah satu program kita di desa setiap tahun dengan melakukan pemberdayaan dan pembinaan keagamaan. Ini setiap tahun kita laksanakan," kata Pasyah.

Pasyah berharap, dengan kegiatan rutinitas tahunan ini seluruh anak di Desa Arasoe tetap menjunjung tinggi norma-norma agama sebagai petunjuk hidup bermasyarakat.

SYAHRUDDIN/MULIANA AMRI

This can be a brief description within the creator block concerning the creator. You edit it by coming into textual content within the "Biographical Data" subject within the person admin panel.


Source link

Tidak ada komentar:

Posting Komentar