Breaking

Kamis, 15 Juni 2017

Karyawan RSU Yarsi Gelar Buka Puasa Bersama

Karyawan RSU Yarsi Gelar Buka Puasa Bersama



Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Hamdan

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Dalam rangka mempererat silaturahmi pada momen ramadan seluruh karyawan RSU Yarsi menggelar buka puasa bersama di Aula RSU Yarsi, Kamis (15/6/2017).

Ketua Panitia buka bersama Abdul hatar Amd.Kep mengatakan kegiatan buka bersama bekerja sama dengan Menejemen Keperawatan dan Komisariat PPNI RSU Yarsi.

"Ini wahana untuk mempererat tali silaturahmi khususnya bagi seluruh staf dan karyawan RSU Yarsi yang 99% beragama islam. Serta menjadikan second ramdan ini sebagai salah satu wujud eratnya tali persaudaraan antar seluruh staf dan karyawan serta pihak manajemen RSU Yarsi," ujarnya.

Baca: Ini Isi Tuntutan Dosen untuk Yayasan Stikes Yarsi Pontianak

Ia yang juga menjabat sebagai Kepala Bidang Keperawatan RSU Yarsi, berharap kegiatan yang digelar diharapkan dapat berdampak positif khususnya bagi pelayanan di RSU Yarsi.

Adapun tamu-tamu yang hadir yaitu Direktur RSU yarsi dr H Pendi T Pertjamant, M.Kes, wakil direktur drs Abdussamad beserta jajaran manajemen RSU yarsi.

Saat menjelang Berbuka panitia juga menghadirkan Ustadz Sardiawan Umar. Spd. I,Mpd.I sebagai penceramah dan membawa serta santrinya di Pondok Pesantren Hisbah al mizan.


Source link

Tidak ada komentar:

Posting Komentar