Breaking

Rabu, 24 Mei 2017

Tips Diet Sehat Saat Bulan Puasa

Puasa merupakan salah satu ibadah wajib yang harus dijalankan oleh umat muslim pada saat bulan Ramadhan. Selain mendapatkan pahala, apabila dijalankan dengan baik dan benar maka puasa akan bermanfaat untuk kesehatan. Salah satu cara agar bisa mendapatkan manfaat tersebut yaitu dengan mengkonsumsi makanan dan minuman sehat.


Pola makan ketika bulan puasa mungkin akan mengalami perubahan. Namun, pola makan tersebut tidak jauh berbeda dengan hari-hari biasanya saat kita tidak puasa. Hal yang harus tetap diperhatikan yaitu tetap menjaga kebutuhan dan keseimbangan nutrisi, baik itu dari asupan makanan ataupun cairan. Nah, berikut ini tips diet sehat saat bulan puasa.
Diet Sehat Saat Puasa
Hindari Makanan yang Diolah dengan Cara Digoreng

Tidak bisa dipungkiri lagi, selama bulan puasa biasanya makanan yang diolah dengan cara digoreng banyak disajikan di meja makan. Namun, perlu kita ketahui mengolah dengan cara digoreng merupakan memasak yang perlu dihindari, terlebih lagi ketika anda hendak menyajikan makanan untuk buka puasa maupun sahur.

Cara terbaik selain anda harus mengolah makanan degan cara digoreng yaitu merebus, dibakar dengan menggunakan alat pemanggang. Jika anda ingin menyajikan menu berbahan dasar daging untuk buka puasa, anda bisa membakar atau memanggang daging tersebut.
Terapkan Pola Makan Seimbang

Mengkonsumsi makanan manis saat berbuka adalah kebiasaan. Agar mendapatkan manfaat puasa, anda harus menghindari makanan terlalu manis. Anda bisa mengganti makanan tersebut dengan beberapa buah kurma atau jus sehat.

Ketika makan saat berbuka, anda tetap harus mengedepankan dan menerapkan pola makan yang seimbang. Anda harus memasukan makanan seperti buah, sayur, nasi atau roti, daging atau ikan, susu dan sedikit makanan mengandung lemak serta gula ke dalam menu makan anda. Ketika makan malam saat berbuka, anda bisa mengkonsumsi kaldu yang dilengkapi dengan sayuran dan daging ayam. Untuk nasi, anda bisa mengkonsumsi nasi merah dengan ikan yang diolah dengan cara  dipanggang serta sayuran yang diolah dengan menggunakan sedikit minyak atau ditumis. Agar cairan tubuh anda kembali setelah menjalankan puasa selama seharian, dianjurkan untuk memperbanyak minum air putih. Hindari beberapa minuman yang mengandung kafein karena hanya akan membuat tubuh mengeluarkan cairan lebih cepat.

Apabila nutrisi belum anda lengkapi saat berbuka puasa, maka anda bisa melengkapinya pada saat sahur. Makanan tertentu harus anda hindari baik saat berbuka maupun saat sahur. Beberapa makanan yang dimaksud yaitu, makanan kalengan atau instan, makanan tersebut mengandung karbohidrat olahan, seperti kandungan gula. Kandungan gula tersebut akan cepat diserap oleh tubuh sehingga akan menyebabkan meningkatnya kadar gula di dalam darah. Biskuit, cokelat, cemilan manis pun perlu anda hindari.
Konsumsi Makanan yang Lambat Dicerna

Banyak orang melewatkan waktu sahurnya dengan alasan masih ngantuk atau malas. Pada kenyataannya makan pada waktu sahur saat bulan puasa sama pentingnya dengan makan saat kita berbuka. Ketika sahur alangkah lebih baik menkonsumsi makanan yang mengandung karbohidrat kompleks serta makanan yang kaya akan serat, yang mana makanan tersebut tidak akan membuat kenyang secara berlebihan. Makanan mengandung karbohidrat kompleks merupakan makanan yang lambat dicerna dan tidak mudah diurai. Sehingga dengan begitu, akan melepaskan energi dengan perlahan dan sangat baik saat tubuh berpuasa. Ketika sahur anda bisa menkonsumsi makanan sehat seperti roti yang ditambah dengan selai dan keju dan makanan lainnya seperti kismis dan kacang tanpa diasinkan terlebih dahulu. Selain menu makan tersebut, anda juga bisa mengkonsumsi gandum dan susu yang dilengkapi dengan buah apel atau pisang.

Demikian tips diet sehat selama bulan puasa. Hindari segala sesuatu yang berlebihan baik itu ketika makan atau minum. Sebaiknya terapkan pola makan yang sehat dan seimbang agar manfaat puasa bisa didapatkan.


Sumber : http://bidanku.com/tips-diet-sehat-saat-bulan-puasa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar